1) TAWADHU
Wahai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu yang murtad dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum, yang mana kaum tersebut dicintai oleh Allah dan mereka pun mencintai-Nya, mereka bersikap lemah lembut terhadap orang-orang yang beriman, tetapi bersikap tegas terhadap orang-orang kafir, mereka berjihad di jalan Allah, dan mereka tidak takut terhadap celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah yang diberikan-Nya kepada siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Mahaluas lagi Maha Mengetahui. – (Q.S Al-Maidah: 54)
Jangan sekali-kali engkau (Muhammad) tujukan pandanganmu kepada kenikmatan hidup yang telah Kami berikan kepada beberapa golongan di antara mereka (orang kafir), dan janganlah engkau bersedih hati terhadap mereka dan bersikap rendah hatilah engkau terhadap orang-orang yang beriman. – (Q.S Al-Hijr: 88)
Dan segala apa yang ada di langit dan di bumi hanya bersujud kepada Allah, yaitu semua makhluk bergerak (bernyawa) dan juga para malaikat, dan mereka (malaikat) tidak menyombongkan diri. – (Q.S An-Nahl: 49)
Adapun hamba-hamba Tuhan Yang Maha Pengasih, mereka itu adalah orang-orang yang berjalan di atas muka bumi dengan rendah hati. Dan apabila orang-orang bodoh menyapa mereka (dengan kata-kata hinaan), mereka membalasnya dengan mengucapkan “salam,”. – (Q.S Al-Furqan: 63)
dan bersikap rendah hatilah kamu terhadap orang-orang beriman yang mengikutimu. – (Q.S As-Syuara: 215)
Dia (Balqis) berkata, “Wahai para pembesar, sesungguhnya telah sampai kepadaku sebuah surat yang mulia.” (29) Sesungguhnya surat itu dari Sulaiman yang isinya, “Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, (30) janganlah engkau berlaku sombong terhadapku dan datanglah kepadaku sebagai orang-orang yang berserah diri.” (31) – (Q.S An-Naml: 29-31)
Negeri akhirat itu Kami ciptakan bagi orang-orang yang tidak menyombongkan diri dan juga tidak berbuat kerusakan di muka bumi. Dan kesudahan (yang baik) itu bagi orang-orang yang bertakwa. – (Q.S Al-Qasas: 83)
Dan janganlah kamu memalingkan wajah dari manusia (karena sombong) dan janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan penuh keangkuhan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong lagi membanggakan diri. – (Q.S Luqman: 18)
Orang-orang yang beriman dengan ayat-ayat Kami, hanyalah mereka yang apabila diperingatkan dengannya (ayat-ayat Kami), mereka menyungkurkan diri bersujud dan bertasbih memuji Tuhannya, dan mereka tidak menyombongkan diri. – (Q.S As-Sajdah: 15)
Muhammad adalah utusan Allah. Dan orang-orang yang bersama dengannya bersikap tegas terhadap orang-orang kafir, tetapi berkasih sayang terhadap sesama mereka. Kamu melihat mereka senantiasa rukuk dan sujud mencari karunia Allah dan keridhaan-Nya. Nampak pada wajah mereka tanda-tanda bekas sujud. Demikianlah sifat-sifat mereka (yang diungkapkan) dalam kitab Taurat dan sifat-sifat mereka (yang diungkapkan) dalam kitab Injil, yaitu seperti benih yang mengeluarkan tunasnya, kemudian tunas itu semakin kuat lalu menjulang menjadi besar dan tegak lurus di atas batangnya, tanaman itu membuat senang hati penanam-penanamnya karena Allah hendak membuat jengkel orang-orang kafir (dengan kekuatan orang-orang mukmin). Allah menjanjikan ampunan dan pahala yang besar kepada orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal kebajikan di antara mereka. – (Q.S Al-Fath: 29)
Katakanlah (Muhammad), “Aku tidak kuasa menolak bahaya maupun mendatangkan kebaikan kepadamu.” (21) Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya tidak ada sesuatu pun yang dapat melindungiku dari (adzab) Allah dan aku tidak akan memperoleh tempat berlindung selain dari-Nya. (22) (Aku hanya) menyampaikan (peringatan) dari Allah dan risalah-Nya. Dan barangsiapa mendurhakai Allah dan Rasul-Nya maka sesungguhnya ia akan mendapat (adzab) neraka Jahanam, mereka kekal di dalamnya selama-lamanya.” (23) – (Q.S Al-Jin: 21-23)
Tuesday, September 21, 2021
TAWADHU
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment